Karakter FF asli di dunia menjadi salah satu inspirasi yang digunakan oleh Garena. Hal ini juga bertujuan untuk bisa meningkatkan peminat dari permainan Free Fire.
Dengan cara ini memang telah terbukti akan keberhasilannya. Jika kamu ingin mengetahuinya, berikut ini penjelasan mengenai beberapa karakter dengan tokoh asli dunia nyata.
Karakter Free Fire di Dunia Nyata
- Maxim

Karakter FF asli di dunia yang pertama yaitu Maxim. Pemilihan dari karakter yang satu ini yaitu terinspirasi dari salah satu karakter Quicksilver yang diperankan oleh Evan Peters. Pastinya, para penggemar film Marvel akan mengetahui tokoh karakter ini.
Lebih menariknya lagi, karakter ini mempunyai skill untuk meningkatkan kecepatan pada saat setelah mengkonsumsi berbagai macam item. Dari segi tampilan, tokoh Maxim ini memang benar-benar menunjukkan kemiripan yang sangat tinggi.
Mulai dari bagian rambut yang berwarna silver, serta kacamata yang dikenakannya tersebut. Pemilihan dari nama Maxim sendiri, kemungkinan besar terinspirasi dari Quicksilver yang bernama Pietro Maximoff.
- Alok

Jika, kamu sering menanyakan mengapa permainan Free Fire ini bisa diminati banyak kalangan dari negara Brazil. Hal ini dikarenakan adanya tokoh Alok. Akan tetapi, hal tersebut bukan dikarenakan skill karakter ini yang andal.
Melainkan, tokoh Alok ini diadaptasikan dari tokoh terkenal yang berasal dari Brazil yang mempunyai nama Alok Achkar Peres Petrillo. Tokoh karakter ini diperoleh dari hasil kerjasama Garena dengan sang DJ terkenal tersebut.
Dimana, selain menerapkan karakternya yang diadaptasikan ke dalam permainan ini. Lagu-lagu karyanya juga dihadirkan di dalam permainan bergenre battle royale. Hal inilah yang membuat banyak kalangan orang Brazil yang mulai tertarik untuk memainkan permainan ini.
- Rafael

Sepertinya, pengembang dari permainan FF mempunyai inspirasi yang cukup keren dari beberapa tokoh terkenal baik itu dari dunia nyata ataupun dari permainan lainnya. Tokoh Rafael mempunyai kemiripan dengan permainan Hitman yang menjadi salah satu tokoh utamanya.
Tokoh ini sangat mirip dengan agent 47 yang ada di dalam permainan Hitman. Karakter Rafael memang benar-benar mempunyai kemiripan mulai dari segi penampilan hingga dengan skill yang dimiliki.
- Miguel

Tokoh karakter FF asli di dunia nyata selanjutnya yaitu ada pada tokoh Miguel. Tokoh ini juga didapatkan dari tokoh terkenal yang berasal dari negara Brazil. Pada saat perilisannya tersebut, pihak Garena juga menyebutkan bahwa hal ini terinspirasi dari Captain Nascimento.
Tokoh ini diperankan oleh Wagner Moura yang ada di dalam film action khas negara Brazil. Untuk tampilan dari karakter ini ditunjukkan dengan kostum ala anggota khusus kepolisian.
- Kelly

Tokoh karakter Kelly didapatkan dari inspirasi pemain film yang berasal dari Jepang yang berjudul ‘Battle Royale’. Film ini dirilis pada tahun 2000 dengan tokoh yang bernama Takako Chigusa.
Kemiripan karakter tersebut bisa dilihat dari luka yang ada di bagian pipi, tampilan pakaian, serta biografi Kelly yang merupakan seorang atlet. Di dalam film tersebut Takako Chigusa ditampilkan dengan seorang pelari handal yang ada di sekolahnya.
Dimana tokoh Kelly tersebut berakhir dengan dikirim ke sebuah pulau layaknya permainan Free Fire. Dengan skill kecepatannya tersebut bisa dibilang bahwa versi permainan dari Takako Chigusa. Mengutip penjelasan jurnaltekno.id beberapa karakter FF asli di dunia nyata ini mempunyai popularitas tinggi. Tentunya dengan menghadirkan tokoh terkenal ini bisa membuat banyak orang yang lebih tertarik dengan permainan FF. Dimana cara ini telah berhasil di beberapa negara di penjuru dunia.
Wedang Kopi Prambanan: Kuliner Klaten yang Tak Boleh Terlewatkan!
Ledok Sambi: Dapatkan Pengalaman Camping Tak Terlupakan di Surga Tersembunyi Jogja!
10 Classic Novels Everyone Should Read – Timeless Literary Treasures
Kucing American Shorthair: Ciri, Sifat, Perawatan, Hingga Harga Terkini!